Punya Potensi Maju Pilpres, Berikut Total Kekayaan Airlangga Hartarto

Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.
(Foto : Istimewa)

Dialogis.id – Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjadi salah satu sosok yang disebut-sebut berpotensi maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Terungkap, dia memiliki sederet koleksi mobil mewah serta memiliki harta kekayaan mencapai sekitar Rp 425 miliar.

Hal itu diketahui berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang terakhir Airlangga sampaikan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 30 Maret 2022.

Berdasarlan laporan LHKPN yang dikutip Beritasatu.com, Jumat (6/5/2022), koleksi mobil mewah Airlangga terdiri dari satu unit Jaguar tahun 2010 senilai Rp 400 juta, satu unit Toyota Vellfire tahun 2017 senilai Rp 785 juta, satu unit Toyota Jeep LC 200 HDTP tahun 2014 senilai Rp 1 miliar, satu unit Toyota Kijang Innova tahun 2015 senilai Rp 179 juta, dan satu unit Toyota Kijang Innova tahun 2016 senilai Rp 200 juta. Bila dijumlahkan seluruhnya, nilai koleksi mobil mewah Airlangga mencapai Rp 2,564 miliar.

Selain itu, Airlangga juga memiliki sembilan aset tanah dan bangunan yang tersebar di Jakarta Selatan, Gianyar, Manado, Bogor, hingga Australia. Harga dari kepemilikan aset-aset tersebut variatif mulai dari yang termurah senilai Rp 70 juta hingga yang termahal mencapai Rp 31.749.220.000.

Ketua Umum Partai Golkar itu tercatat memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 573,5 juta, surat berharga mencapai Rp 54.941.266.702, kas dan setara kas Rp 321.333.100.939, serta harta lainnya Rp 9.998.677.350. Dia tercatat memiliki utang senilai Rp 72.270.198.743.

Bila seluruhnya dikalkulasikan, total harta kekayaan Airlangga mencapai Rp 425.600.875.203. (Berita Satu)

banner 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *