Pemda Parimo Gelar Lokakarya Hasil Analisis Situasi Stunting 2024

Lokakarya II Percepatan Penurunan Stunting 2024.

PARIMO, Dialogis.id – Untuk memperkuat dan merealisasikan komitmen Pemerintah dalam upaya pencegahan dan penanggulangan stanting, Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong menggelar Persentase Hasil Analisis Situasi Stanting Untuk Percepatan Penurunan Stanting Di Kabupaten Parigi Moutong Tahun 2024. Bertempat di Aula Bappelitbangda Kabupaten Parigi Moutong. Kamis (28/12/2023).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Parigi Moutong, Richard Arnaldo mengatakan hasil analisis situasi program pencegahan dan penurunan stunting adalah proses untuk mengidentifikasi sebaran prevalensi stunting dalam wilayah Kabupaten/Kota yaitu sebaran keluarga beresiko stunting, situasi ketersediaan program, dan praktik menejemen layanan.

“Analisis situasi dilakukan untuk mengenali permasalahan dalam integrasi intervensi gizi spesifik dan sensitif pada kelompok sasaran hasil analisis situasi merupakan dasar perumusan rekomendasi kegiatan yang harus dilakukan untuk meningkatkan integritas intervensi gizi bagi kelompok sasaran,” ungkapnya.

Dikatakannya, sasaran prioritas percepatan penurunan stunting meliputi 5 (lima) kelompok diantaranya remaja, calon pengantin, ibu hamil, ibu menyusui, dan anak berusia 0 (nol) – 59 (lima puluh sembilan) bulan.

Masih dikesempatan yang sama, Pj Bupati Parigi Moutong, Richard Arnaldo menjelaskan sebagaimana yang diketahui stunting merupakan salah satu masalah gizi yang dihadapi.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Pj Bupati berharap kepada para peserta untuk mengikuti kegiatan itu secara aktif sehingga informasi yang diperoleh pada saat kegiatan itu dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Ditempat yang sama Ketua Panitia Inje Pina saat diwawancarai media mengatakan presentasi hasil analisis stanting di Kab. Parigi Moutong tahun 2024 kita identifikasi faktor yang berkontribusi terhadap masalah stanting serta mengidentifikasi upaya atau langkah-langkah yang akan dilakukan pada daerah lokus di Kabupaten Parigi Moutong.

“Keluaran yang diharapkan dari kegiatan ini adalah teridentifikasinya penyebab stanting di Kabupaten Parigi Moutong” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan lokakarya analis stanting tersebut para kepala OPD, Camat, Kepala Desa, Kepala Puskesmas serta Petugas Gizi yang menjadi lokus stanting Kabupaten Parigi Moutong.

banner 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *